☞ Other Version(s): China Simplified
Dungeon & Fighter Mobile adalah game pertarungan side-scrolling yang dibuat berdasarkan game online pertarungan 2D popular, yaitu “Dungeon & Fighter”. Saat ini, game ini apat dimainkan di platform mobile (iOS dan Android).
Dalam game ini, pemain dapat memilih karakter mereka dari lima kelas berbeda, seperti “Oni Swordsman”, “Fighter”, “Gunner”, “Mage”, dan “Priest”. Setiap karakter dari kelas berbeda memiliki keterampilan dan senjata yang unik, sehingga pemain dapat memiliki gaya permainan yang berbeda selama pertarungan berlangsung!
Game ini juga menampilkan sistem kombo pertarungan yang unik dengan aksi bergilir di setiap karakter yang bertarung. Berbagai keterampilan bertarung yang tampak keren dapat dilakukan dalam game ini dengan mulus dan mudah yang dapat disesuaikan secara optimal pada platform smobile. Oleh karena itu, pemain dapat mencoba mengeluarkan kombo ekstrim terbaik mereka untuk menghancurkan lawan dalam pertempuran “Dungeon & Fighter” Mobile!
Selain itu ada juga banyak mode permainan yang tersedia dalam game ini untuk membuatnya selalu menarik bagi para pemain! Misalnya, ada sistem in-game versus battles (pertempuran PvP) yang memanfaatkan sepenuhnya kombo skill setiap karakter game! Mode lainnya seperti bertarung melawan para bos yang ada, membuat game ini semakin menarik lagi untuk diaminkan!
Jika kalian tertarik dengan versi mobile dari seri “Dungeon & Fighter” legendaris ini, pastikan kalian untuk mencoba memainkan game ini!
Official site: https://mdnf.qq.com/